Saya Kembali

Wednesday, July 24, 2019

Sudah sangat-sangat lama, tidak terasa. 5 tahun lewat dari post yang di-publish terakhir di blog ini. Kemana aja saya? Finding myself, wkwkwk. Nggak sih, lebih tepatnya mungkin sedang jenuh untuk menulis dan menikmati kehidupan tanpa menulis ini. Tapi baru beberapa hari ini tersadar, sepertinya menulis lagi menyenangkan.

Maafkan ya, memang dasarnya saya yang berzodiak virgo ini sungguh moody. Bisa kelihatan dari blog archive saya yang semakin lama jumlah post-nya semakin menurun dari tahun ke tahun. Sepertinya sih pengaruh utamanya adalah mood atau mungkin kesibukan (?). Tapi sepertinya mood lebih dominan.

Jadi, untuk memulai aktifnya blog ini lagi, ada beberapa perubahan di blog saya ini. Dari tema hingga nama headernya. Tema blog udah kelihatan usang dan nggak cocok lagi dipakai. Kalau headernya, hmm, sepertinya sudah bukan saya banget, hahaha. 

Dan untuk header tiba-tiba tercetuslah kata-kata semasa hidup?

Kenapa semasa hidup?
Saya berpikir, kalau saya menua. Udah mulai sering lupa sedikit-sedikit dan memang bikin sedih sih. Beberapa memori yang saya pengen inget lebih lama, kalau bisa selamanya, mulai ilang. Apalagi apa yang terjadi 5 tahun terakhir. Sepertinya banyak perubahan. Menurut saya sih.

Jadi rencananya saya akan menuliskan beberapa cerita yang menurut saya mengubah sudut pandang saya. Dan hidup saya. Yaaah, semoga selalu konsisten ya hehe.

You Might Also Like

2 comments

  1. .... betapa nikmatnya tatkala "hidup juga kehidupan" kita berubah dan terus berubah kearah yg makin baik menuju Ridho Illahi ...

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

pageviews

followers

Subscribe